Sámi: Penghuni Asli Utara Skandinavia yang Berjuang Memelihara Identitas Budaya

4 Hal dari Norwegia yang Menjadi Inspirasi Film Animasi Frozen 2
Mengenal Suku Sami dan Budayanya. Photo by Imgur.com

Sámi sendiri adalah penghuni asli utara Skandinavia yang berjuang untuk memelihara identitas budaya mereka. Sámi adalah kelompok etnis yang tinggal di wilayah bagian paling utara Norwegia, Swedia, Finlandia, dan Rusia (sebagian di Semenanjung Kola). Identitas dari budaya Sámi ini sangat terkait dengan kehidupan di daerah sekitar Arctic, dan Sámi memiliki macam bahasa, budaya, dan tradisi yang unik. Yuk kita kenalan lebih jauh sama Suku yang satu ini Trippers!

Mereka mempunyai sejumlah bahasa yang bermacam – macam , yang termasuk dalam keluarga bahasa Uralik. Bahasa ini mencakup bagian dari Sámi Utara, Sámi Tengah, dan Sámi Selatan, masing-masing mempunyai dialek-dialeknya tersendiri.Tradisi berburu, memancing, dan menggembalakan rendeer (rusa kutub) telah menjadi bagian dari kehidupan mereka selama berabad-abad. Sámi mengandalkan hewan-hewan itu untuk makanan dan bahan material untuk pakaian serta perkakas.

Selain dari itu mereka juga mempunyai pakaian tradisional, yang dikenal sebagai “gákti,” yang sudah menjadi ciri khas dan unik. Gákti biasanya menggunakan desain serta warna-warna yang berbeda sesuai dengan wilayah atau kelompok Sámi tertentu. Selain dari itu mereka memiliki musik tradisional bernama Joik, adalah nyanyian atau vokalisasi yang menggambarkan orang, hewan, atau tempat dengan caranya yang sangat khas. Masyarakat  disana memiliki hak kepemilikan tanah tradisional di beberapa wilayah Skandinavia dan Rusia. Hak ini mencakup hak atas penggembalaan rendeer (rusa kutub) dan kegiatan tradisional lainnya.

Tapi, identitas dari budaya Sámi ini sebelumnya telah menghadapi berbagai tantangan sepanjang sejarah mereka, termasuk tekanan dari budaya mayoritas, kebijakan-kebijakan kolonialisme, dan modernisasi. Masyarakat Sámi telah banyak bekerja keras untuk mempertahankan dan menghidupkan kembali warisan budaya mereka. Organisasi-organisasi Sámi, seperti Dewan Sámi dan organisasi-organisasi budaya lainnya, banyak memainkan peran penting dalam mengupayakan hal ini.

Upaya pelestarian budaya Sámi masih terus berlangsung dan akan menjadi bagian penting dari perjuangan mereka untuk mempertahankan identitas mereka di tengah perubahan zaman yang akan terus berubah. Perjuangan Suku Sámi dalam memperjuangkan identitas budayanya inspiratif ya Trippers!

You May Also Like

About the Author: Tripvista.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *